Muenchen Bakal Menang?




 Perhelatan Piala Champions Eropa mencapai puncaknya, Sabtu (25/5). Final sesama Jerman ini mempertemukan Bayern Muenchen melawan Borussia Dortmund. Di ajang Champions, Dortmund terakhir kali menjadi juara pada 1997, sementara Bayern pada 2001. Siapa bakal tampil menjadi jawara? Muenchen memang lebih berpeluang.

Adu strategi tingkat tinggi memang akan mewarnai partai puncak ini. Tetapi apapun yang dipersiapkan Juergen Klopp agar anak asuhnya bisa meredam aksi Aarjen Robben dkk. tampaknya sulit terwujud. Bagaimanapun Muenchen lebih menang secara ruh.

Indikator kuatnya Muenchen terlihat dari empat kali pertemuan melawan Dortmund. Tim berjuluk Hollywood ini menang 2 kali dan 2 kali imbang. Sementara Die Borussen, julukan Dortmund, masih kebingungan meramu formula menggedor pertahanan Muenchen.

Pertandingan yang akan digelar di Stadion Wembley tersebut merupakan pertemuan kelima di musim ini.
Kalau kesulitan untuk beradu strategi, lantas apa yang harus dilakukan Klopp? Meramu semangat pastinya. Meski dalam empat kali pertemuan tak bisa menang, Dortmund punya catatan bagus sebelumnya: lima kali menang berturut-turut atas Die Roten di berbagai ajang.

Dan semangat ini pula yang akan sangat diwaspadai Bayern Muenchen. Apapun strategi yang disiapkan, motivasi yang kelewat tinggi adalah lebih menjamin kemenangan. Maka, Muenchen juga tak mau lengah. Mereka pasti sudah menelan pelajaran psikologis tentang motivasi. Kalkulasinya: adu strategi Muenchen menang, adu motivasi masih imbang. Lantas siapa tampil menjadi pemenang? raka widjanarko






Baca Juga :

Share on :


2013 lampungtvnewsdotcom. All Rights Reserved. - Designed by xDesign